Buku adalah pengusung peradaban
Tanpa buku sejarah diam, sastra bungkam, sains lumpuh, pemikiran macet.
Buku adalah mesin perubahan, jendela dunia, “mercu suar” seperti kata seorang penyair, “yang dipancangkan di samudera waktu”.
[Barbara Tuchman, 1989]

Padang Bulan

Posted on | Sabtu, 28 Mei 2011 | No Comments

Judul Buku : Padang Bulan
Penulis        : Andrea Hirata
Penerbit       : Bentang Pustaka
Jumlah Halaman : 254 Halaman
ISBN : 9786028811095

Masih segar dalam ingatan saya kisah si ikal, seorang anak belitong yang berusaha mengejar mimpinya kuliah di luar negeri. Juga tentang ikal yang tetap setia pada cinta pertamanya "A Ling" seorang gadis keturunan Tiong Hoa. Kisah ikal si anak belitong itu saya pikir sudah tamat pada buku ke 4 tetralogi Laskar Pelangi -Maryamah Karpov, namun ternyata pada buku Padang Bulan ini masih bisa kita nikmati kisah si ikal.
menulis dengan memasukkan ruh saintifik, sosiologis dan  antropologis memang sudah menjadi ciri khas Andrea.  
Kekecewaan saya pada buku Andrea yang sebelumnya (Maryamah Karpov) ternyata masih saya rasakan pada buku ini. Penokohan ikal sebagai laki-laki lulusan universitas ternama di luar negeri, berpengalaman dan cerdas tidak saya rasakan. Yang terjadi justru ikal yang terjebak cinta buta hingga melakukan segala cara untuk mendapatkan kembali cintanya dengan hal-hal yang "aneh" menurut saya bukan sikap yg cerdas bagi ikal yang seorang sarjana lulusan Sorborn University.

NEGERI 5 MENARA

Posted on | Rabu, 04 Mei 2011 | No Comments

Judul         : Negeri 5 Menara
Pengarang : A. Fuadi
Penerbit    : Gramedia
 
Buku ini menceritakan tentang 6 sekawan yang dijuluki sahibul menara, yakni: Alif, Dulmajid, Atang, Baso, Raja dan Said dalam hari-hari mereka di Pesantren Madani. Disebut sebagai sahibul menara karena kebiasaan mereka menghabiskan waktu untuk bersenda gurau, belajar sampai bertukar pikiran di bawah sebuah menara masjid PM yang besar. Maka dari itu mereka dijuluki sahibul menara atau pemilik menara.
 
Novel yang berkisah tentang kehidupan di pondok pesantren dan merupakan kisah nyata dari penulisnya A.Fuadi ini mampu mengubah cara pandang saya terhadap "pondok pesantren". Ternyata di dalam pesantren tidak hanya belajar Al Qur’an, Sholat, praktek-praktek agama dan sebangsanya tetapi juga diajarkan berbagai hal, berbagai motifasi, juga diajarkan mengenal dunia.
 
pesan moral yang dapat saya tangkap dari buku ini adalah : JANGAN PERNAH TAKUT BERMIMPI, !! bermimpilah setinggi mungkin tapi juga disertai doa dan usaha

yahoo messenger

tinggalkan jejakmu


ShoutMix chat widget

LINGKAR TIDAR

http://pendekartidar.org/

Follower